Pages

Selasa, 17 November 2020

Mengapa 5 Lebih Banyak daripada 2? Tongkat Angka Montessori akan Menjawab (Number Rods Montessori)

Nama material montessori : NUMBER RODS - TONGKAT ANGKA

Video tutorial : https://youtu.be/0WYbyrrMH7w

Buku Manual Praktek kerja alat : Ivy Maya Savitri., 2019., Aktivitas Montessori Ilmu Alam dan Matematika., Cikal Aksara., Hal : 45




Mengenalkan kuantitas (jumlah) secara konkrit selalu didahulukan daripada mengenalkan anak pada simbol angkanya. Salah satunya melalui material montessori seperti yang ada di video YouTube channel kami ini. 

Simbol angka selalu diberikan setelah anak paham seberapa banyak kuantitasnya. Sehingga anak benar-benar fix mengerti perbandingan jumlah banyak dan sedikitnya secara konkrit dulu. 

Simbol hanya berfungsi sebagai identitas. Bagi metoda ini, seseorang yang hanya kenal dan bisa sebut simbol angka, dianggap belum sah 'paham konsep', tapi cuma mentok di 'sekedar' hafal.

.

Melalui kegiatan tongkat angka di video ini, anak akan diarahkan untuk mengerti bahwa, misalnya 5 itu fix memang lebih banyak daripada 2 (terlihat jelas real dari tongkat yang jumlah setrip merah birunya ada 5 memang lebih panjang daripada tongkat angka bersetrip 2). Bukan hanya bisa 'melihat' jelas real-nya, di tongkat angka ini bahkan anak sampai bisa 'meraba merasakan' beda panjangnya.

Atau.. 3 itu fix lebih sedikit dari 6 (tongkat angka setrip 3 memang terbukti nyata terlihat lebih pendek daripada tongkat 6) dst. 

Jadi jelas, anak dapetin konsep lebih banyak dan lebih sedikit tadi bukan berdasarkan hafalan dari urutan angka (seperti misalnya : angka 5 urutannya ada di sesudah angka 2 makanya 5 lebih banyak dan angka 3 urutannya ada di sebelum angka 6 makanya 3 lebih sedikit). Bukan. 

.

Jika ada anak punya pertanyaan ajaib & meminta kita membuktikan : Benarkah 5 itu lebih banyak daripada 2? Apa buktinya? Boleh ngga aku tuker, 2 aja yang lebih banyak daripada 5?

Hehe saya mohon orang dewasa jangan cari jawaban 'ngeles' dengan mengatakan "Udah dari sononya gitu aturan matematikanya, nurut aja ya" 

Kenapa gak ajak aja anak me-riset ulang kebenaran teori si ilmu pasti ini?

Yaitu dengan menunjukkannya lewat alat peraga edukasi tongkat angka tersebut sehingga bisa dijelaskan secara konkrit sampai anak confirmed yakin memang aturan dan teori itu : benar. Biar mereka menemukan sendiri lewat pengamatannya. 

.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar