Kamis, 26 November 2020

Tahapan Membaca & Menulis Anak Usia Dini versi Rumah Montessori

 

TAHAP BACA TULIS



Kemampuan membaca dan menulis pada anak usia dini bisa diumpamakan seperti sebuah proses membangun rumah. Jika kita menginginkan bangunan rumah yang kuat kokoh tahan guncangannya sampai atap, maka kuatkan dulu fondasi-fondasi bawahnya. 

Begitulah dengan proses kemampuan baca tulis. Jika ingin kemampuan ini menjadi alat hidup anak untuk sepanjang hayat, matangkan dulu dasar dan setiap tahapannya 

Kalau ada yang mau instant, bangun rumah langsung ke atap secepat kilat, kayak kontraktor nakal sedang dikejer target gak mikirin kualitas bahan - alias - mampu baca tulis tanpa menguatkan dasar & tahapan sebelumnya, ya monggo wae.. Tapi siap-siap aja punya rumah yang cepet butuh direnovasi ya..  siap-siap bayar hutang perkembangan yang banyak 

Inilah rangkuman workshop gratis di Rumah Montessori : Tahapan usia dan jenis aktivitas stimulasi dalam persiapan baca tulis pada anak usia dini dengan menggunakan pendekatan metoda montessori (berdasarkan pengamatan di Rumah Montessori) *ecie..cie..bagus juga ya buat ide judul disertasi..  Sudah dicantumkan beserta kegiatan dan aparatusnya ya.. *kalau yang udah pernah ikutan pelatihannya mudah-mudahan ngerti beberapa istilah di dalamnya* 

Tahapan usia ini merupakan case study di Rumah Montessori, wajar ya jika mungkin terdapat sedikit banyak ketidaksesuaian antara real di lapangan dan 'teori indah'nya.. Banyak faktor ini itu yang mempengaruhi pengamatan dan pencapaiannya  Walau demikian, inilah data kami - yang bisa jadi berbeda dengan data milik kalian -

Mudah-mudahan hasil pengamatan kami selama ini terhadap buah hati di Rumah Montessori tentang tahapan usia kemampuan baca tulis bisa bermanfaat. Minimal sebagai gambaran aja untuk semua 

Ambil lah yang sekiranya baik dan sesuai kebutuhan kita dari materi ini ya.. 

Bagi yang berminat memilih topik ini menjadi materi workshop untuk komunitas atau institusi sekolahnya tentang seperti apa rupa alat & kegiatannya serta bagaimana cara penyampaiannya kepada anak, silakan kontak montessori4everyone@gmail.com untuk mendapat penjelasan teknisnya ya 

#rumahmontessori

#workshop #paud

#bacatulis #sensitiveperiod #montessori #pendidikan #sharingiscaring

Alat Montessori VS Mainan Biasa untuk Anak

MONTESSORI OR TOYS


Sharing sedikit materi diskusi kulwap tadi siang bersama @circlo.parenting ya.. 

Ibu Peserta : Miss Ivy mau tanya, better mainannya sesuai yang ada di rumah? Atau harus mainan montessori?

Ini mah jawaban sederhana versi saya dari Rumah Montessori aja ya :

Sesuai kemampuan ya Bu .. Jangan memaksakan. 

Material montessori memang banyak kelebihannya tapi bukan berarti alat peraga edukasi atau mainan edukasi lainnya useless.. (dan bukan juga satu-satunya material stimulasi tumbuh kembang dan belajar anak). 

Keberadaan mainan edukasi di rumah atau di alam, pakai dan berdayakan saja semaksimal mungkin untuk membantu stimulasi dan belajar anak.. 

Yang paling penting dilakukan adalah mencari tahu banyak untuk memahami tujuan & fungsi dari semua material mainan atau kegiatan yang diberikan kepada anak..

Sayang rasanya, kalau punya alat montessori banyak tapi pengetahuan minim tentang fungsi dan tujuannya.. Mending dibalik, punya alat sederhana rumahan atau memanfaatkan sumber daya alam sekitar, tapi kita paham betul tujuan aktifitas itu untuk anak kita apa.

Dan kalau keukeuh Montessori ini tetep mau dibawa-bawa, rasanya cukup ya serap dan terapkan filosofi Montessorinya aja dulu secara konsisten di keseharian   

Happy weekend 

#rumahmontessori #mainanedukasi #metodamontessori #montessori #montessoriathome #montessoriuntukindonesia #montessoridirumah #neverstoplearning

Selasa, 24 November 2020

Mengenalkan Konsep Ganjil Genap Pada Anak Usia Dini di Montessori

Nama material montessori : CARD & COUNTERS - ODD EVEN NUMBER (Angka & Objek - Konsep Ganjil Genap)

Video tutorial : https://youtu.be/0VT7BA_XAaw

Buku petunjuk praktek kerja : Ivy Maya Savitri., 2019., Aktivitas Montessori Ilmu Alam dan Matematika Hal : 54., Cikal Aksara.


Kegiatan di video ini, anak akan diarahkan untuk mencoba mandiri berpikir dalam mengurutkan angka. Silakan menyimak sampai selesai, bagaimana metoda ini menyampaikan konsep bilangan ganjil genap secara konkrit alias anak benar-benar bisa lihat nyata ada benda yang tampak jelas menunjukkan pola ganjil genap itu seperti apa. 

Lewat bahasa dan presentasi yang simpel, anak-anak sebetulnya juga sedang dibantu membangun pemahaman lewat tampilan pola angka dan objek di video ini yang menunjukkan bahwa : bilangan ganjil itu tidak habis dibagi dua (selalu ada sisa 1 keping) dan bilangan genap selalu habis dibagi dua (tanpa sisa).

Pengenalan awal konsep ganjil genap dibuat se-sederhana ini supaya mudah dicerna anak.

Yang jelas bukan sekedar menghafal bahwa ganjil genap hanya sekadar istilah selang seling saja dalam sebuah urutan angka. 

Paling tidak, anak paham bisa menjelaskan ketika ditanya : Mengapa 3 disebut bilangan ganjil? Mengapa 4 disebut bilangan genap?   

Mengenai nanti ujungnya anak-anak akan tetap mengingat istilah ganjil genap ini dengan pola selang seling, ya biarkan saja.. Itu kan kesimpulan cara yang mereka ciptakan untuk kebutuhan mengingat cepat. 

Selamat menyimak  

Art Curriculum di Rumah Montessori - Mengenal Tokoh Seni Rupa

Nama material montessori : WORLD PAINTER CARDS - ART CURRICULUM 

Video tutorial : https://youtu.be/0tNcRtFcfBw




Saat sharing metoda montessori, persoalan stimulasi kognitif, akademik, sensori motor, life skills, karakter dll kayanya udah keseringan dibahas ya.. Padahal gak hanya itu yang mau dibangun ke anak-anak usia dini, khususnya di sekolah kami Rumah Montessori. 

.

Art.. Seni apapun itu buat kami wajib masuk daftar kurikulum yang perlu dikenalkan.. Kesenian mempunyai peran penting untuk menghaluskan rasa hati dan menyeimbangkan otak pikiran anak agar kehidupannya lebih selaras antara intelektual dan moral.

.

Pengenalan salah satu jenis seni rupa kepada anak berupa kartu visualisasi lukisan-lukisan karya tokoh dunia ini adalah upaya stimulasi tentang semua tujuan kurikulum seni kami. 

Setelah sebelumnya, anak-anak disuguhi dengan lukisan-lukisan karya perupa lokal Indonesia di beberapa sudut kelas kami. 

Biar mereka aware, me'rasa' ada yang indah-indah di sekitarnya yang bikin mata & jiwanya senang.. Manusia kalau lihat yang indah warna warni kan biasanya mood-nya jadi membaik. Kedua sisi otak merekapun dibuat seimbang bekerja setelah rasa. 

.

Biarkan mereka merasa dan menilai sendiri tentang suka atau tidak suka, tentang bagus tidaknya lukisan para tokoh dunia itu. Semua itu sah, orang dewasa tak perlu menggiring opini dan egonya disini. Karena memang begitulah cara kerja seni : membantu anak melatih kepekaan tentang apa yang dirasa diri nya, tentang betapa bahagianya seseorang ketika pendapat dan perbedaannya diapresiasi. Cukup dengarkan saja alasannya. Seni memang cenderung subjektif. Subjektif dan objektif keduanya ada di realita di kehidupan. 

.

Biar mereka bersemangat terdorong ingin mencoba membuat karya seni tanpa perlu khawatir duluan tentang apresiasi dan batasan imajinasi. 

.

 

#rumahmontessori #bukakelasbaru #pjj #daftaryuk #paud #art #painting #drawing #painter #famouspainters #pelukisterkenal #lukisan #senirupa #senilukis #stimulasianak

SELAMAT HARI GURU NASIONAL .. Terimakasih Guru Rumah Montessoriku

Program CSR (Corporate Social Responsibility) Rumah Montessori


       

Menjadi seorang guru, bukan berarti tugas belajarnya selesai. Belajar itu sepanjang hayat. Tim guru di RumahMontessori wajib siap untuk dididik, dilatih dan ditempa kembali untuk meningkatkan kualitas performa diri sebagai fasilitator montessori. 

Tahun ini tim guru mempunyai project 'pengabdian masyarakat' dari saya sebagai foundernya. Ilmu yang sudah mereka dapat harus dibagi ke masyarakat. 

Proses bimbingan terhadap tim guru ini gak beda dengan mahasiswa diploma atau anak kuliahan : kaya proses nyusun tugas akhir atau skripsi. Agar semua karya guru layak dipublikasikan, tentu konten materi harus sudah lolos uji standar kelayakan terlebih dulu. Semua guru kami tentu pernah mengulang shooting & editing video saat ada koreksi. Entah itu karena salah gerakan, narasi, teks, bahkan redaksional kecil pun saya kembalikan & minta ulang lagi. 

Salut buat kalian, tim! Selalu punya kemauan & energi untuk memberikan yg terbaik

(entahlah.. kalian merasa seperti kembali ke zaman bimbingan skripsi atau nggak sih saat itu?). 

Dulu.. tugas akhir berbentuk karya tulis, kali ini ya kita ikut kondisi pandemi & perkembangan zaman. Aneka pengetahuan yg diposting di media online, informasinya lebih mudah diakses masyarakat sehingga jangkauan manfaatnya lebih luas. Saya hanya ingin, ilmu mereka tidak hanya ditimbun dalam kumpulan map modul sendirian. Tidak guna. 

.

Project selesai. Video seri tutorial praktek aktifitas montessori karya tim guru RumahMontessori sudah bisa disimak oleh siapapun dari belahan dunia manapun via YouTube di link bio akun ini. 

Materi tertulis dari semua video dapat dipelajari juga di buku Montessori For Multiple Intelligences dan Seri Aktivitas Montessori - by Ivy Maya Savitri - dan juga sekaligus merupakan materi praktek yg selalu disampaikan pada setiap pelatihan montessori offline. 

.

Terimakasih untuk semua tim guru RumahMontessori. You did the best for our mini corporate social responsibility (CSR) project yang memang rutin kita kerjakan tahunan  

.

#rumahmontessori #rumahmontessorisquad #gurupembelajar #csr #pengabdianmasyarakat #berbagiilmu #tutorialmontessori #montessoriuntukindonesia #montessoriformultipleintelligences #aktivitasmontessori 

Minggu, 22 November 2020

Pentingnya Rehat Saat Beraktivitas Pada Anak

FALSE FATIGUE 

Berawal dari pertanyaan di kelas kulwap : Tips untuk menerapkan 3 hours workscycle (untuk anak usia 2 dan 4 tahun di rumah) gimana Miss?

Jawaban versi saya cukup seperti ini :

Kalau di rumah dibuat dengan alur seperti keseharian saja Bu.. Karena bagi anak-anak, kegiatan rumah harian juga termasuk belajar dalam Montessori. 

Jangan lupa berikan timing untuk rehat, izinkan anak sesekali rebahan di sofa, santai sejenak bahkan tanpa mengerjakan apapun sebelum memulai kegiatannya lagi. 

Walau anak tampak hanya seperti bermain saat jam aktifitas, percayalah merekapun berpikir dan mengeluarkan energinya. 

Adalah normal jika setiap manusia memiliki titik hilang fokus karena lelah.. 

Di kelas, kami sudah biasa menemukan moment 'false fatigue'.  False fatigue refers to a loss of focus about one hour into the work cycle. The classroom begins to get louder as the students become distracted or hyper. Fasilitator kami pasti senyum-senyum sendiri baca ini .. Seru ya kelas kita.. 

Sudut rehat yang disediakan di kelas seperti sudah menjadi SOP di sekolah montessori. Di Rumah Montessori, kami kerap kali menemukan anak-anak mampir sejenak bersantai lalu kembali bekerja. Senang rasanya mereka mulai belajar paham tentang self-care 🥰

Proses diskoneksi singkat ini penting untuk melatih anak percaya diri, mengembangkan rentang perhatian dan kemandirian serta mengaktifkan indera interception, khususnya temporal perception-nya (merasakan energi fokus bekerja mulai menurun dan butuh istirahat seperti kondisi saat perlu makan minum ketika lapar dan haus ). 

Itu bukan sekedar alarm.. Itu kebutuhan dan hak tubuh kita juga 

Walau memberikan ruang dan waktu, fasilitator harus tetap semangat agar mampu mengembalikan gairah bekerja sekelilingnya 

Mudah-mudahan yang jam #belajardirumah nya panjang, mempertimbangkan hal ini ya..

Remember.. We're just human.. 

#rumahmontessori #paudmontessori #rebahan #homeschooling #falsefatigue #montessoridirumah #montessoripreschool #selfcare #mentalhealth #recharge #humansenses #interception 

Mengenal Bagian Tubuh Hewan Lewat Puzzle Montessori

Nama material montessori : CULTURAL PUZZLE - PUZZLE HEWAN & TUMBUHAN

Video tutorial : https://youtu.be/z5ePSUBiEps

Buku petunjuk praktek kerja : Ivy Maya Savitri., 2019., Aktivitas Montessori Ilmu Alam dan Matematika., Cikal Aksara., Hal : 12.

Kalau nonton video tutorial ini di link berikut https://youtu.be/z5ePSUBiEps, semoga semuanya bisa jadi pada maklum ya bahwa melalui kegiatan puzzle, anak-anak PAUD mulai usia 2,5 tahun di Rumah Montessori seneng banget lho bisa dikenalkan pelajaran biologi tentang mengenal bagian-bagian tubuh hewan. Kenapa? Karena mereka lebih fokus pada gerakan menempatkan kepingan puzzle-nya.. lebih menantang. 

Tapi sebetulnya otak mereka juga sedang merekam kuat dimana letak setiap bagian-bagian tubuh hewan ini berada. Istilah nama-nama bagian tubuhnya bisa diberikan setelah anak mampu menyelesaikan puzzle. Kenapa? Biarkan anak menikmati tantangan puzzle-nya dulu. Biar happy dan memang sebaiknya anak paham dulu letak setiap bagian tubuh hewan dengan benar daripada mereka hanya sekadar hafal nama istilahnya, tapi gak ngerti kepala ada di sebelah mana badan, ekor ada di depan atau belakang dll. Supaya pengertiannya utuh. 

Gak perlu gurung gusuh anak musti segala tahu dan cepet bisa, apalagi hanya karena biar anak kita dicap hebat sama orang lain 

Santuy..

Pink Tower Montessori, Haruskah Selalu Berwarna Pink?

Nama material montessori : PINK TOWER - MENARA MERAH MUDA

Video tutorial : https://youtu.be/lDz1tAMqL9o dan https://youtu.be/GJLJIP0lzn8

Buku petunjuk praktek kerja : Ivy Maya Savitri., 2019., Aktivitas Montessori Stimulasi Indra dan Bahasa Hal : 5., Cikal Aksara.


Saking populernya, menara merah muda ini seakan sudah jadi maskotnya Metoda Montessori. Kayanya belum sah dibilang montessori kalau gak ada material iconic ini.

Warnanya yang khas udah kaya semacam brand awareness-nya metoda ini. Dan alasan dipilihnya warna pink juga selalu ada aja yang penasaran pingin tahu kenapa. Berita yang beredar juga macem-macem, tapi mostly sih menyimpulkan bahwa warna pink dipilih karena ternyata banyak anak tertarik pada warna pink.

Lalu.. Haruskah warnanya pink? Kalau pertanyaan ini nyampenya ke saya maka akan saya jawab : saya pikir esensi penting dari kegiatan pink tower ini bukan pada warna pink nya. Tapi bagian terpenting dari pink tower ini ada di 10 balok kubusnya yang dibuat dengan ukuran dan dimensi mulai dari kubus terkecil 1 cm sampai kubus terbesar 10 cm yang mana cara kerjanya kubus-kubus ini akan disusun anak mengurut dari ukuran kubus yang terbesar dan berakhir di yang terkecil.

Kalau itu semua adalah esensi atau poin penting dari si pink tower ini, bisa dong ya kita pakai si natural wood tower (menara coklat kayu) ini juga? Semua kriteria karakteristiknya sama kecuali tampilan warna aja. Untuk menjadikannya general (gak pakai bawa-bawa nama montessori), material ini dinamakan juga 'graduated cubes'. 

Nah.. Gimana? Ada yang mau coba DIY pakai warna biru? hitam? kuning? Namai saja blue tower, black tower, yellow tower inspired by montessori pink tower 

#rumahmontessori #montessorimaterials #montessoriformultipleintelligences #montessoriuntukindonesia #pinktower #naturalwood 

Cara Mengenalkan Simbol Angka & Huruf di Montessori

 

Nama material montessori : SAND PAPER NUMBER (Angka) & SAND PAPER ALPHABETS (Huruf)

Video tutorial : Angka : https://youtu.be/fQvNqRP-wBg dan Huruf : https://youtu.be/4ch-FnWQJF4

Buku petunjuk praktek kerja : Ivy Maya Savitri., 2019., Aktivitas Montessori Matematika Hal : 48 dan Bahasa Hal : 55., Cikal Aksara.





Mengenalkan nama angka beserta cara menulisnya untuk pertama kalinya kepada anak-anak ada metodanya tersendiri. Disampaikan dengan urutan yang logis agar anak-anak merasa dipahami bahwa proses perjalanan belajar nya benar-benar difasilitasi dengan baik. 

Pertama, dikenalkan dan disebutkan dulu nama-nama angka dan cara tulisnya dengan benar. 

Kedua, anak berlatih mengingat apa yang sudah disampaikan guru dengan bimbingan minimal dari guru melalui kegiatan di mana anak diminta menunjukkan sebuah angka yang ditentukan guru diantara angka-angka lainnya yang yang sudah guru kenalkan. 

Ketiga, anak diminta menyebutkan sendiri nama angka yang ditunjukkan guru.

Yang biasa terjadi di lapangan dunia PAUD  adalah, saat guru hendak mengenalkan sebuah materi baru, seringkali mengawalinya dengan bertanya (langsung tahap ketiga).

Belajar Angka #dikelas mode on :

Dengan semangat pagi, guru langsung membuka penyampaian materi barunya dengan sapaan dan tanya, "Ayoo.. Anak-anak.. Kita belajar angka ya hari ini.. Nah..  Ini angka berapa hayoo.. Siapa tahu ini angka berapa?"

Tanpa memberi dasar pengetahuan (basic knowledge) dan tanpa basa basi.

Anak yang sudah tahu : girang, show up, dan sudah dipastikan akan spontan menjawab.

Anak yang masih blank : bingung, stress takut ditanya lalu gak bisa, lalu perlahan menarik diri akhirnya kurang percaya diri.

Sekian. Terimakasih. 

Mudah-mudahan kita bukan termasuk golongan fasilitator yang urun rembuk terlibat dalam membentuk anak menjadi kurang percaya diri lewat metoda yang kurang tepat tadi ya 😊

Simak videonya aja buat yang pingin tahu 3 urutan tahapan penyampaian materi belajar yang logis itu seperti apa. Angka : https://youtu.be/fQvNqRP-wBg dan Huruf : https://youtu.be/4ch-FnWQJF4

Dan dalam Metoda Montessori disebut : The three periods lesson atau Tiga tahap pembelajaran 

Sabtu, 21 November 2020

Pengenalan Konsep Magnet untuk Usia Dini di Montessori

Nama material montessori : MAGNET

Video tutorial : https://youtu.be/A_Yld71gJks

Buku petunjuk praktek kerja : Ivy Maya Savitri., 2019., Aktivitas Montessori Ilmu Alam dan Matematika., Cikal Aksara., Hal : 42. 


Gak heran kalau ada aja anak yang gak tertarik menyimak guru saat cara mengenalkan subjek 'magnet' cuma nyuruh kita lihat teks book, papan tulis sama nyatetin semua paparannya. Ketika mungkin beberapa anak dalam alam pikirannya mempertanyakan tentang : 

Apakah betul hanya logam yang dapat ditarik magnet? 

Apakah betul magnet bener-bener nolak benda non logam? 

Aku ingin lihat buktinya tentang teori bahwa betulkah magnet bisa bikin benda tertentu tertarik padanya? dst   

Dan.. biasanya dengan jalan pintas orang dewasa akan bilang : "Menurut teori di buku ya seperti itu, tolong dibaca dan diingat-ingat saja ya apa kata buku tentang benda-benda apa saja yang dapat ditarik magnet dan tidak karena nanti keluar di ulangan. Jangan sampai banyak salah dan dapat nilai jelek kalau mau naik kelas".. krik.. krik..    

Anak-anak yang sedang tinggi rasa ingin tahunya itupun hanya bisa sampai membayangkan saja secara abstrak lewat gambar dan foto di buku serta pasrah menerima saja semua teori itu. Padahal, tidak ada yang salah dengan kebutuhan hadirnya bukti konkrit sebuah teori. Supaya anak paham dan benar-benar memperoleh ilmunya. 

Aah.. Sudahlah.. Klik link ini https://youtu.be/A_Yld71gJks Simak saja video tutorial kami tentang magnet disana, siapa tahu belajar mengenal magnet di tahap awal pada anak usia dini akan menjadi lebih menyenangkan 🥰 Happy watching and learning!

Brown Stairs si Tangga Coklat Montessori

Nama material montessori : BROWN STAIRS - TANGGA COKLAT

Video tutorial : https://youtu.be/ex7_5gTdltE dan https://youtu.be/8cy1KtBIK_4

Buku petunjuk praktek kerja : Ivy Maya Savitri., 2019., Aktivitas Montessori Stimulasi Indra dan Bahasa., Cikal Aksara., Hal : 7.


Tangga Coklat atau Brown Stair atau Broad Stair dibangun seperti namanya : berbentuk tangga. Dalam kegiatan dasarnya 10 buah balok - tepatnya prisma segiempat - ini akan dibangun bukan ditumpuk vertikal seperti sebuah menara (seperti pada pink tower) melainkan disusun urut dari yang terbesar sampai terkecil secara horizontal.

Jika ada yang sudah menyimak cara kerja membangun menara merah muda di link berikut https://youtu.be/GJLJIP0lzn8 lalu mengamati lebih detail di video cara kerja tangga coklat ini, akan tampak perbedaan gerakan yang akan membantu anak-anak untuk paham bahwa fasilitator tidak akan menumpuknya ke atas menjadi menara, yaitu : cara meletakkan balok coklat yang lebih banyak digeser dan tidak diangkat tinggi-tinggi dari alas kerja. 

Secara tidak langsung, anak sedang ditunjukkan bahwa semua balok coklatnya akan tetap berjajar di atas alas kerja dan bentuk yang akan dibangun ini tidak akan mengarah ke atas tapi ke samping menjadi sebuah tangga.

Bagi anak-anak usia dini yang sedang distimulasi indra visualnya, kegiatan ini susah-susah gampang. Tingkat kesulitan kegiatan tangga coklat ini dianggap 'lebih tinggi' daripada pink tower. Kenapa? Jujur.. Dengan warna balok yang semuanya coklat dan perbedaan ukuran yang beda tipis tentu akan membuat visual anak benar-benar dikuatkan pada detail urutan ukuran balok saat mereka membangunnya, apalagi saat anak mencoba mengeceknya dengan melihat tampak atas dari tangga coklat. Yang ada cuma warna coklat semua, agak sulit menilai perbedaan ukuran tinggi rendahnya si balok. 

Beberapa anak memerlukan waktu cukup lama untuk menguasainya. 

Lalu kenapa pink tower atau menara merah muda lebih mudah dikuasai anak-anak? Salah satunya adalah karena pengalaman visual mereka cenderung lebih banyak menangkap  tampilan visual yang menjulang ke atas (vertikal) seperti : pohon tinggi, gedung tinggi, orang dewasa tinggi, rumah tinggi dll yang sangat familiar ditemukan di lingkungan sekitar mereka.   

Ada semacam screening indra visual pada anak di kegiatan ini. Yang masih kurang optimal, dapat dilatih dan distimulasi terus karena ini penting untuk modal persiapan belajarnya.   

Happy learning..